Kamis, 05 Mei 2022

Mengatasi Badai atau Tenggelam Dalam Bada

Mengatasi Badai atau Tenggelam Dalam Badai.

2 Korintus 6:8  ketika dihormati dan ketika dihina; ketika diumpat atau ketika dipuji; ketika dianggap sebagai penipu, namun dipercayai,

Penghormatan dan penghinaan adalah dua variasi kehidupan yang paling sering terjadi didalam kehidupan, pujian bisa menghanyutkan dan membuai kita pada halusinasi palsu yang merusak mental dan karakter, hinaan memang menimbulkan perasaan tidak nyaman, seperti marah, sedih, perasaan tak berdaya, jadi sebenarnya keduanya bisa memotivasi kita untuk bangkit dan maju menjadi lebih baik atau sebaliknya malah menghancurkan hidup kita menjadi semakin buruk.

2 Korintus 6:9  sebagai orang yang tidak dikenal, namun terkenal; sebagai orang yang nyaris mati, dan sungguh kami hidup; sebagai orang yang dihajar, namun tidak mati.

Konflikasi ini mengajar, mendidik serta membentuk diri kita, namun dalam kenyataannya kisah sukses orang orang besar kebanyakan dimulai dengan hinaan dan cemoohan

2 Korintus 6:10  sebagai orang berdukacita, namun senantiasa bersukacita; sebagai orang miskin, namun memperkaya banyak orang; sebagai orang tak bermilik, sekalipun kami memiliki segala sesuatu.

Salah satu kunci hidup tenang adalah tidak mendengarkan hinaan dan omongan buruk orang lain kepada kita, baik dan buruk dalam diri kita akan berjalan seimbang, jadikan hinaan sebagai penyemangat untuk sukses, jadikan pujian sebagai tangga dasar untuk kita berbuat lebih baik lagi dari sebelumnya.

1 Korintus 15:43  Ditaburkan dalam kehinaan, dibangkitkan dalam kemuliaan. Ditaburkan dalam kelemahan, dibangkitkan dalam kekuatan.

Jalani saja serba serbi kehidupan ini dengan penuh ucapan syukur maka kita akan menikmati hasil yang berbanding terbalik dari apapun yang ditabur orang atas kita, jika kita terbuai oleh pujian tidak lama lagi akan jatuh, jika marah makin buruk, pikirkan dan renungkanlah secara bijak!.

Tetap semangat. Jbu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...