Tampilkan postingan dengan label PS Hardi Monding. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label PS Hardi Monding. Tampilkan semua postingan

Minggu, 22 Agustus 2021

pasti ada titik akhir

Apapun masalahnya pasti ada titik akhirnya
1 Korintus 10:13 Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya. 

Proses apapun yang Tuhan ijinkan terjadi dalam kehidupan ini, karena Dia tahu bahwa kita mampu untuk melewatinya.

Roma 5:3-4 Dan bukan hanya itu saja. Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan, dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan. 

Itu sebabnya tidak ada sedikitpun alasan buat kita untuk merasa kalah dan menderita atas kesengsaraan dan masalah yang sedang kita hadapi, hadapi saja dengan doa dan ucapan syukur kepada Tuhan, niscaya cepat atau lambat semuanya pasti berlalu.

Roma 5:5 Dan pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita.

Jangan pernah berhenti berharap, sekalipun berada dalam penantian yang panjang, nikmati saja sambil mengucap syukur atas kebaikan Tuhan, niscaya semuanya akan diberikan kepada orang yang sungguh sungguh percaya, berserah dan berharap kepadaNya.

Kolose 4:2 Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur. 

Tidak ada alasan sedikitpun bagi kita untuk menjadi pecundang, jika kita bertekun dalam doa dan ucapan syukur, kita pasti sanggup bertahan dalam badai pencobaan yang seberat apapun.

Filipi 2:5 Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus.

Pastikan kita memiliki pikiran dan perasaan Kristus dalam hati, percayalah kita akan menerima kekuatan dan kemampuan dari Allah untuk melihat solusi atau jalan keluar atas segala masalah dan pergumulan yang dihadapi.

Filipi 4:7 Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus. 

Minimal kita tetap sehat dan kuat dijauhi dari segala sakit penyakit akibat stres, sebab melalui damai sejahtera Allah hati kita tetap terpelihara penuh sehingga tetap bisa tidur nyenyak, karena sukacita Allah turun berlimpah limpah atas kita semua.

Filipi 4:8 Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu. 

Percayalah!, apa yang kita pikirkan pasti terjadi!, jadi pikirkanlah segala hal yang positif bukan yang negatif. Amin. 

Sabtu, 07 Agustus 2021

tanggung jawab rumah tangga

DEWASA TANGGUNG JAWAB DALAM RUMAH TANGGA 

1. ASAL USUL TERBENTUKNYA KELUARGA
(Kej 2:18-25) yang membentuk, membangun Allah sendiri, disaat manusia belum jatuh dalam dosa= pernikahan produk Tuhan. Tujuannya (ay 18) agar jadi baik, utuh, berguna, (ay 25) berbahagia, dapat menikmati hidup dan tidak merasa malu (malu akibat dosa)

2. ASAL USUL PERSOALAN KELUARGA
(Kej 3:17-19) Susah, berpeluh, kembali jadi debu (tidak kekal). (Keja 4:5-8) Muncul kemarahan, pembunuhan, homosex, lesbian, perceraian, dll. Semua berawal dari dosa, ketidak-taatan akan Firman Allah.

3. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB

a. SEBAGAI SUAMI ISTERI 
(Ef 5:22-23) Suami mengasihi isteri; Isteri tunduk dan menghormati suami; Isteri dari tulang rusuk= penolong, bukan perong-rong, bukan penggarong, bukan pembantu. Suami adalah pemimpin dan imam dalam keluarga. “Meninggalkan orang tua”= tanggung jawab, mandiri. (Kol 3:18) Isteri harus tunduk sebagaimana seharusnya dan (Ef 5:22) Tunduk seperti kepada Tuhan.

b. SEBAGAI ORANG TUA
(Ef 6:4; Kol 3:21), yaitu: Membentuk/menciptakan suasana bahagia; memelihara/mencukupi; mengasuh dengan penuh tanggung jawab. Mendidik sehingga ber-kembang dalam 4 segi (Luk 2:52) jasmani, mental, rohani dan social.

c. SEBAGAI ANAK. 
(Kol 3:20, Ef 6:1-3) Hormati dan taatilah orang tua di dalam segala hal dan didalam Tuhan. 

4. HAK DAN TANGGUNG JAWAB KELUARGA DEWASA 
a. (Kej 17:5) Abram diubah jadi Abraham, ditambah (H)= nama Allah, karakter Allah. (Kej 17:15) Sarai diubah jadi Sara, dikurangi (I)= iblis; Ishak dijanjikan (diberikan) mujizat terjadi. Suami-Isteri mau berubah dan mau selalu dekat Tuhan.
b. (Tit 2:1-5; 1 Tim 2:8) Rajin mengatur rumah tangga, tidak penuh dengan kemarahan dan perselisihan doa-doanya terkabul.
c. (Luk 19:5,9; Kis 16:31-33; Fil 4:13) Semua anggota keluarga dibawa kepada Yesus, akibatnya segala perkara (masalah) yang dihadapi dapat diatasi.
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapanšŸ”„

Kamis, 05 Agustus 2021

tetap optimistis

TETAP OPTIMIS DI MASA YANG SULIT

(Luk 1:37; Mark 9:23) “Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil dan Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya”

(William Arthur Ward) "Orang optimis mengubah yang tidak mungkin menjadi mungkin, orang pesimis mengubah yang mungkin menjadi tidak mungkin."  

PENDAHULUAN
Optimis bisa menjadikan seseorang merasa yakin dan percaya diri. Dalam proses menggapai semua janji-janji Tuhan di dalam Alkitab, sangat penting mempunyai sifat optimis. Dengan optimis, seseorang akan selalu berpikir positif dan yakin dengan harapan yang ada.

A. ARTI OPTIMIS
Optimis adalah kebalikan dari Pesimis, yaitu sikap atau pandangan seseorang terhadap suatu hal yang digambarkan dengan ciri-ciri tidak yakin, murung, sedih putus asa, tidak ada harapan.
Menurut kamus bhs Indonesia arti Optimis: orang yang selalu berpengharapan (berpandangan) baik dalam menghadapi segala hal.
Optimis adalah sebuah sikap atau pandangan positif seseorang terhadap suatu hal yang digambarkan dengan ciri-ciri berkeyakinan kuat, gembira, berpengharapan dan percaya diri yang tinggi akan sebuah hasil yang maksimal di masa yang akan datang.

B. ALASAN-ALASAN MENURUT ALKITAB AGAR ANAK TUHAN OPTIMIS

1. YANG SUDAH YESUS LAKUKAN UNTUK KITA
a. (Kol 1:14) dosa-dosa kita sudah diampuni
b. (2 Kor 5:21) Dibenarkan di dalam Kristus.
c. (Yoh 3:16; 2 Kor 1:22) Mendapat jaminan dan meterai keselamatan hidup kekal, memberikan Roh Kudus sebagai jaminan dari semua yang telah disediakan untuk kita.

2. YANG YESUS JANJIKAN UNTUK YANG AKAN DATANG
a. (Yosua 1:9) perintah Tuhan agar kita kuat dan berani, jaminan kemanapun pergi tidak perlu takut sebab Tuhan beserta.
b. (Mat 6:31-32) Jangan kuatir bahwa semua kebutuhan kita sandang, pangan, papan dan Kesehatan semua itu sudah disediakan oleh Bapa di Sorga.
c. (Yoh 14:27) Jaminan ketenangan bathin (hati dan pikiran), rasa damai sejahtera yang sangat limpah sebab mendapat damai sejahtera seperti yang ada pada Yesus. 
d. (Ibr 13:5) Jaminan sekali-kali tidak akan dibiarkan dan ditinggalkan khusunya masalah kebutuhan keuangan. 
e. (Roma 8:28) Paulus memberikan keyakinan bahwa Tuhan -lah yang bertanggung jawab apapun yang terjadi baik yang baik ataupun yang buruk, semua itu akan mendatangkan yang terbaik untuk kita.
f. (Wahyu 21:3-5) bahwa Tuhan akan Bersama dengan kita, menghapus air mata kita dan semua dijadikan baru.

PENUTUP
Semua ini untuk yang percaya Yesus, berarti sudah cukup alasan untuk optimis menghadapi masa yang sulit, pasca Pandemi dan seluruh rangkaian masa depan kita. Ingat ! bahwa optimis itu adalah pengganda kekuatan bagi kita di masa yang sulit.
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapanšŸ”„

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...