Senin, 17 Januari 2022

pernikahanpun tidak bisa menghindari seseorang dari kesepian

pernikahanpun tidak bisa menghindari seseorang dari kesepian

1 Raja-raja 19:4  Tetapi ia sendiri masuk ke padang gurun sehari perjalanan jauhnya, lalu duduk di bawah sebuah pohon arar. Kemudian ia ingin mati, katanya: "Cukuplah itu! Sekarang, ya TUHAN, ambillah nyawaku, sebab aku ini tidak lebih baik dari pada nenek moyangku." 

Dalam pandangan karakteristik, Elia berarti seorang humanis sejati, seorang yang ahli berkomunikasi, seorang pemaaf dan bahagia, serta seorang pionir dan pengambil resiko, bagaimana mungkin seorang yang demikian bisa tertekan sedemikian rupa sampai ingin mati rasanya, jawabannya adalah karena kesepian, karena Elia menyingkir dan menghindar terlalu jauh dari manusia lainnya.

1 Raja-raja 18:22  Lalu Elia berkata kepada rakyat itu: "Hanya aku seorang diri yang tinggal sebagai nabi TUHAN, padahal nabi-nabi Baal itu ada empat ratus lima puluh orang banyaknya. 

Kadang kala dalam keberhasilan dan kesuksesan kita lupa bahwa selalu ada orang yang membantu kita untuk mencapainya, kita tidak mungkin bisa sendirian! mungkin saja bagian kita memang yang terbesar, namun selalu ada orang orang lain yang membantu dan mendukung kita dari belakang.

Dalam membangun mezbah pasti Elia tidak sendirian, ada yang membawa batu, ada yang membawa air, dan pasti adapula yang membawa yang lain lain, namun ketika Elia berdoa lalu 450 nabi baal itu terbunuh oleh api Tuhan, jelas sekali yang membunuh bukan Elia, tapi api Tuhan.

1 Raja-raja 19:9-10  Di sana masuklah ia ke dalam sebuah gua dan bermalam di situ. Maka firman TUHAN datang kepadanya, demikian: "Apakah kerjamu di sini, hai Elia?" 
Jawabnya: "Aku bekerja segiat-giatnya bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup dan mereka ingin mencabut nyawaku."  

Orang yang merasa hidup sendirian cendrung kesepian, tidak ada teman sharing, semua keputusan harus diambil sendiri, lama kelamaan akan membuatnya semakin egois, mudah mengasihani diri sendiri, karena merasa tidak ada yang mendukung.

Roma 11:3-4  "Tuhan, nabi-nabi-Mu telah mereka bunuh, mezbah-mezbah-Mu telah mereka runtuhkan; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup dan mereka ingin mencabut nyawaku, tetapi bagaimanakah firman Allah kepadanya? "Aku masih meninggalkan tujuh ribu orang bagi-Ku, yang tidak pernah sujud menyembah Baal." 

Elia merasa kuat dan berhasil sendirian, padahal kata Tuhan masih ada 7000 orang yang mungkin menopangnya dalam doa, tindakan dan perbuatan, yang membuat api itu turun.

Hargailah kontribusi orang yang ada disekitar kita, mungkin itu pasangan, orang tua, keluarga, sahabat, relasi atau orang orang yang ada disekitar kita yang tanpa sadar telah menopang dan mendukung kita untuk mencapai keberhasilan, bersyukur dan berterima kasihlah kepada Tuhan dan kepada mereka semua, niscaya cara yang benar dan sikap yang benar membuat kita tidak pernah kesepian karena mereka selalu ada dekat kita.

Markus 14:33-34  Dan Ia membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes serta-Nya. Ia sangat takut dan gentar, lalu kata-Nya kepada mereka: "Hati-Ku sangat sedih, seperti mau mati rasanya. Tinggallah di sini dan berjaga-jagalah."

Bila Tuhan Yesus saja tidak ingin sendirian, apalagi kita!, bangunlah jembatan hubungan sebaik baiknya, berempatilah terhadap kebutuhan orang lain, begitu banyak orang yang kesepian didunia saat ini, mintalah kepada Tuhan agar Dia membantu kita terhubung dengan orang lain. 

Tetap semangat. Jbu

tidak konsisten pada Tuhan

tidak konsisten pada Tuhan.

2 Samuel 23:4 
ia bersinar seperti fajar di waktu pagi, pagi yang tidak berawan, yang sesudah hujan membuat berkilauan rumput muda di tanah.

❇️ Orang yang begitu bersusah payah menerapkan prinsip kerajaan Allah dalam hidupnya akan mendapat banyak tantangan, menerima banyak serangan tapi jika ia tetap bertekun didalamnya pasti akan menjadi orang yang berhasil.

1 Samuel 22:2
Berhimpunlah juga kepadanya setiap orang yang dalam kesukaran, setiap orang yang dikejar-kejar tukang piutang, setiap orang yang sakit hati, maka ia menjadi pemimpin mereka. Bersama-sama dengan dia ada kira-kira empat ratus orang. 

❇️ Wajar jika Daud tidak memilih untuk membangun hidup dengan orang-orang yang datang padanya sebab telah nyata tidak ada yang bisa diharapkan dari orang-orang yang malang ini.

❇️ Daud memilih jalur yang jarang ditempuh oleh orang-orang yang mau sukses tapi luar biasanya pada waktu Tuhan justru orang-orang ini adalah cikal bakal pahlawannya Daud.

❇️ Jangan terlalu cepat untuk menilai hanya dari sisi negatif saja sebab roda kehidupan akan terus berputar dan kita tidak tahu siapa yang akan menempati posisi teratas.

2 Samuel 23:8 
Inilah nama para pahlawan yang mengiringi Daud: Isybaal, orang Hakhmoni, kepala triwira; ia mengayunkan tombaknya melawan delapan ratus orang yang tertikam mati dalam satu pertempuran. Dan sesudah dia, Eleazar anak Dodo, anak seorang Ahohi; ia termasuk ketiga pahlawan itu. Ia ada bersama-sama Daud, ketika mereka mengolok-olok orang Filistin, yang telah berkumpul di sana untuk berperang, padahal orang-orang Israel telah mengundurkan diri. Tetapi ia bangkit dan membunuh demikian banyak orang Filistin sampai tangannya lesu dan tinggal melekat pada pedangnya. TUHAN memberikan pada hari itu kemenangan yang besar. Rakyat datang kembali mengikuti dia, hanya untuk merampas. Sesudah dia, Sama, anak Age, orang Harari. Ketika orang Filistin berkumpul di Lehi — di sana ada sebidang tanah ladang penuh kacang merah — dan tentara telah melarikan diri dari hadapan orang Filistin,

👉 Akan ada suatu hari yang spesial bagi orang yang tetap berpegang pada janji Tuhan, ia akan merayakan kemenangan karena Tuhan setia terhadap janji-Nya.

Tetap semangat. JBU

Sabtu, 15 Januari 2022

DOA YANG TERKABUL

DOA YANG TERKABUL

(Mat 6:6) “Tetapi jika engkau berdoa, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu”

PENDAHULUAN
Sebuah usaha maupun harapan akan selalu ada pada seseorang yang senantiasa berdoa dan berjuang tanpa menyerah. Kekuatan doa, Tuhan akan mengubah yang mustahil jadi mustajab.

1. MASUKLAH KE DALAM KAMARMU
Kamar adalah sebagian dari photo copy pribadi kita. Kamar yang bersih= pribadi yang bersih/ tertib. (Yak 5:16) orang  benar doanya berkhasiat. (Amsal 15:29) orang benar didengar doanya
Kamar adalah kubu yang paling aman dan sangat pribadi. Tempat orang yang sanga dekat.  (Yoh 15:7, 15) tampilkan pribadi yang benar dan polos.

2. TUTUPLAH PINTU
Artinya “hanya memberi tempat khusus untuk Yesus” (Yak 1:8)

3.  KEPADA BAPAMU
Artinya: Kita harus tahu siapa Bapa= Allah kita, Bapa adalah sebutan yang sangat akrab= ada hubungan bathin yang sangat dekat dengan anak. (Mat 6:8) Bapa tahu yang kita perlukan= berkuasa. (Mat 7:11) Bapa akan memberikan yang terbaik bagi kita.

4. YANG ADA DI TEMPAT TERSEMBUNYI
Artinya, percaya tanpa melihat (Mat 20:29-34)  Percaya sebelum melihat. (Mark 11:24) Percayalah  bahwa kamu sudah menerima.
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapan🔥

Jumat, 14 Januari 2022

Semua yang ada didalam kehidupan kita hanya pinjam

Semua yang ada didalam kehidupan kita hanya pinjam

Daniel 11:32 Dan orang-orang yang berlaku fasik terhadap Perjanjian akan dibujuknya sampai murtad dengan kata-kata licin; tetapi umat yang mengenal Allahnya akan tetap kuat dan akan bertindak

Kita ada pada masa akhir menjelang kedatangan Yesus pada kali yang kedua, banyak penipuan yang dikerjakan iblis agar gareja Tuhan gagal memasuki tanah perjanjian.

Ketekunan kita dalam beribadah kepadaNya akan membuat pengenalan kita kepada Tuhan semakin dalam, karena itu mari kita siapkan diri kita untuk masuk dalam hadirat Tuhan.

1 Timotius 4:8 Latihan badani terbatas gunanya, tetapi ibadah itu berguna dalam segala hal, karena mengandung janji, baik untuk hidup ini maupun untuk hidup yang akan datang.

Kalau untuk badani kita bisa bela-belain padahal terbatas gunanya, mengapa untuk ibadah yang berguna dalam segala hal, kita tidak mengusahakan yang lebih baik? semangat sahabatku!

1 Korintus 15:58 Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

Seringkali kita merasa cukup jika sudah beribadah secara online tapi pernahkah kita berpikir bahwa apa yang sudah kita lakukan dapat terkategori sebagai jerih payah? Jika belum sampai pada level jerih payah maka tidak ada alasan untuk tidak merasa cukup sebab pada kenyataannya kita masih bisa lakukan yang lebih baik.

Roma 12:1 Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati. 

Persembahkanlah seluruh hidup kita kepada Tuhan sebab apa yang ada pada kita semua itu adalah milik Tuhan, kita tidak berkuasa menahan jika IA berkata kuota kehidupanmu sudah habis terpakai.

Selamat hari minggu, selamat melayani Raja diatas segala raja.
Tetap semangat. Jbu

Kamis, 13 Januari 2022

Orang bijak melindungi pikirannya dengan ketat

Orang bijak melindungi pikirannya dengan ketat

Amsal 4:23 Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan. 

Menjaga pikiran harus dimulai dari hati, karena perasaan dan pikiran sumbernya dari hati, jika hati kita buruk maka buruklah keadaan kita.

Amsal 15:14  Hati orang berpengertian mencari pengetahuan, tetapi mulut orang bebal sibuk dengan kebodohan. 

Setiap hari kita disodori begitu banyak tawaran yang menarik hati, padahal sesuatu yang menarik belum tentu benar, jika tidak pernah membaca dan merenugkan Firman Tuhan maka kita pasti terkecoh oleh keindahannya 

Amsal 18:15  Hati orang berpengertian memperoleh pengetahuan, dan telinga orang bijak menuntut pengetahuan. 

Bagaimanapun juga jika kita tidak pernah mengenal berlian yang asli pasti tertipu dengan berlian palsu, demikian pula jalannya kehidupan, kita berpikir sudah berada dijalan yang benar padahal kita sedang menjalani sesuatu yang salah.

Amsal 14:33  Hikmat tinggal di dalam hati orang yang berpengertian, tetapi tidak dikenal di dalam hati orang bebal. 

Kembangkan kebiasaan untuk menyediakan waktu khusus setiap hari untuk membaca dan mempelajari Alkitab, percayalah!, kita semakin hari akan semakin bijak, karena FirmanNya akan membawa dan menuntun kita kepada jalan kebenaran dan kehidupan.

Amsal 2:6,9 Karena TUHANlah yang memberikan hikmat, dari mulut-Nya datang pengetahuan dan kepandaian. Maka engkau akan mengerti tentang kebenaran, keadilan, dan kejujuran, bahkan setiap jalan yang baik. 

Sejujurnya tidak ada orang yang kepingin bodoh dan gagal, semua orang ingin menjadi pandai dan berhasil, buktinya banyak orang tua ingin menyekolahkan anaknya disekolah yang terbaik, bahkan mengirim mereka sekolah keluar negeri dengan biaya yang sangat mahal, namun hasilnya belum tentu sesuai dengan harapan.

Amsal 2:10-12 Karena hikmat akan masuk ke dalam hatimu dan pengetahuan akan menyenangkan jiwamu; kebijaksanaan akan memelihara engkau, kepandaian akan menjaga engkau, supaya engkau terlepas dari jalan yang jahat, dari orang yang mengucapkan tipu muslihat.

FirmanNya tidak pernah keliru untuk menuntun kita pada jalanNya, tanpa Firman kita tidak akan pernah memiliki hikmat yang benar, coba hitung sudah berapa banyak kegagalan dan kerugian yang sudah kita alami karena keluar jalur dari kebenaran FirmanNya?

1 Petrus 5:8  Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.

Tanpa hikmat dari Tuhan, kita pasti tertelan oleh tipu muslihat Iblis, itu sebabnya pakailah segenap senjata Allah yaitu FirmanNya.

1 Petrus 5:10 Dan Allah, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya. 

Banyak orang tidak suka membaca dan merenungkan Firman karena dianggap seperti hukuman dan penderitaan, "katanya hanya buang buang waktu dan sia sia", padahal dibalik semua itu, jika kita memiliki Firman, maka kita menjadi kuat, penuh hikmat dan kepandaian, akal budi kita pasti diatas rata rata kebanyakan orang, sehingga kita menjadi kokoh dan kuat didalam segala keadaan. 

Tetap semangat. Jbu

YESUS ADALAH KUNCI UNTUK MEMBUKA PINTU

YESUS ADALAH KUNCI UNTUK MEMBUKA PINTU

(WAHYU  3:7-8)”Dan tuliskanlah kpd malaikat jemaat di Filadelfia :Inilah firman dari Yg Kudus, Yg Benar, yg memegang kunci Daud; apabila Ia membuka, tdk ada yg dapat menutup; apabila Ia menutup, tdk ada yg dapat membuka. Aku tahu segala pekerjaanmu: lihatlah, Aku telah membuka pintu bagimu, yg tdk dpt ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tdk seberapa, namun engkau menuruti firman-Ku dan engkau tdk menyangkal nama-Ku.” 

PENDAHULUAN
Apabila Yesus membuka pintu= buka jalan, tidak ada yg dapat menutupnya= menghalangi,sebab Yesus yang memegang kuncinya, tetapi sebaliknya jika Tuhan. Meskipun (Ay 😎 “....kekuatanmu tidak seberapa”. Yesus datang kedunia ini memberikan kunci untuk semua pintu persoalan, agar kita dapat membukanya

ARTI KUNCI
Di dalam Alkitab ada 3 pengertian “Kunci”, yaitu:
1. (Mat 16:19) Kunci (Keys) Kerajaan Sorga (kesenangan yang bersifat kekal) (Roma 14:17) ini yang sekarang dan yang akan datang
2. (Yes 22:22; Wah 3:7) Kunci Rumah Daud (persoalan hidup setiap hari selama di dunia ini)
3. (Wah 1:18) Kunci maut dan kerajaan maut= (kesusahan yang bersifat kekal).neraka; 
Bahasa Yunani “Kunci”= Kleis= kekuasaan berbagai jenis.
 
PINTU YANG DIBUKAKAN YESUS
Pintu untuk mengatasi masalah, Pintu untuk terima berkat, Pintu untuk alami kemenangn, Pintu menerima kelegaan dan pintu2 lainnya.

AGAR DAPAT ALAMI PINTU DIBUKAKAN
1. Surat untuk jemaat Filadelfia, kita kenal kasih philea= Kasih persaudaraan= kembang tumbuhkan kasih persaudaraan dengan siapapun juga.
2. Taat Firman Allah (Wah 3:7-8)
3. Tidak menyangkal nama Yesus, setia sampai nafas terakhir.

PENUTUP
Kunci itu sudah ada di dalam tangan kita (Mat 16:19) diberikan kepada kita. (Mat 7:8) siapa mengetuk pintu akan dibukakan untuk kita= intim dengan Yesus, melekat, nempel.
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapan🔥

menghadapi perbedaan pendapat

Menghadapi Perbedaan Pendapat

Bacaan Alkitab Setahun:

Ampunilah seorang akan yang lain . . . sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu. –Kolose 3:13

Ayat Bacaan & Wawasan:

Media sosial raksasa Twitter telah menciptakan wadah bagi orang-orang di seluruh dunia untuk mengungkapkan pendapat dalam kalimat-kalimat singkat. Namun, belakangan tujuan ini menjadi makin ruwet, karena banyak orang memanfaatkan media tersebut untuk menegur sikap dan gaya hidup orang lain yang tidak mereka setujui. Kapan pun masuk ke sana, Anda akan menemukan setidaknya nama seseorang yang sedang “trending”. Klik nama tersebut, Anda akan mendapati jutaan orang menyatakan pendapat mereka tentang kontroversi apa pun yang tengah berlangsung.

Kita telah terbiasa mengkritisi apa saja secara terbuka, mulai dari keyakinan seseorang hingga pakaian yang mereka kenakan. Namun, faktanya, sikap kritis dan tidak mengasihi tidaklah sejalan dengan kehendak Allah atas kita sebagai orang percaya. Meski adakalanya kita harus menghadapi perbedaan pendapat, Alkitab mengingatkan bahwa sebagai orang percaya, hendaknya kita selalu memiliki sikap “belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran” (Kol. 3:12). Alih-alih bersikap kritis dengan kasar, bahkan terhadap musuh kita, kita diperintahkan Allah: “Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain” (ay. 13).

Kita tidak hanya bersikap demikian kepada mereka yang gaya hidup dan keyakinannya kita terima. Bahkan di saat-saat yang sulit, kiranya kita menunjukkan anugerah dan kasih kepada setiap orang yang kita temui sesuai tuntunan Kristus, dengan kesadaran bahwa kita telah ditebus oleh kasih-Nya.

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...