Sabtu, 23 April 2022

#OPORTUNIS

#OPORTUNIS 

1. ARTI OPORTUNIS 
Kamus: Oportunisme adalah suatu aliran pemikiran yang menghendaki pemakaian kesempatan menguntungkan dengan sebaik-baiknya, demi diri sendiri, kelompok, atau suatu tujuan tertentu. Orangnya disebut opportunis.
Oportunisme adalah tindakan bijaksana yang dipandu terutama oleh motivasi mementingkan diri sendiri, yang suka mengambil tiap kesempatan belaka dengan mengacuhkan perinsip yang dia pegang. 
Oportunis: datang dan pergi sesuka hati.... Kalau ada perlunya datang.... Kalau sudah nggak ada ya pergi. Ia akan mengambil setiap kesempatan untuk kepentingan diri sendiri bahkan tidak segan memanfaatkan orang lain, situasi dan juga jabatan untuk kepentingan sendiri. Itu mungkin yang disebut orang jawa "Pungnak Pungnok, mumpung enak, mumpung ono”.
Orang oportunisme ibarat bunglon yang tak punya pendirian tetap, mudah terpengaruh oleh ucapan orang lain. Sikapnya cenderung plin-plan dan memihak ke sana sini, karena yang terpenting baginya adalah meraup keuntungan bagi pribadinya dalam segala kondisi. Dia tak segan-segan “menjilat” agar terlihat baik di mata orang. 

2. CONTOHNYA
Yang dipikirkan dalam pertemanan hanya untung ruginya saja, bahkan juga dengan Tuhan. Berteman dengan seseorang saat dia kaya, punya jabatan, kalau sudah miskin dan pensiun dari jabatan, ditinggalkan dan dilupakan.
Hati-hati, biasanya jelang pemilihan pimpinan atau Pilpres, Pilkada, Pemilu, Mubes dan Musda opportunis-opportunis muncul.

3. CIRI-CIRI ORANG OPORTUNIS
Suka memberi saran yang menjerumuskan; Kalau membagi sesuatu suka tidak adil; Mau berteman dengsn kawan yang memberi keuntungan pada diri saja; Tega mencari kesempatan dalam kesempitan; Suka menyelidiki informasi dari kita untuk dimanfaatkan; Dihadapan orang lain suka menghasut dan menjelekkan kita.

4. CONTOH TOKOH YANG TIDAK OPORTUNIS
a. Ayub (Ayub 2:10)”Tetapi jawab Ayub kepadanya: "Engkau berbicara seperti perempuan gila! Apakah kita mau menerima yang baik dari Allah, tetapi tidak mau menerima yang buruk?" Dalam kesemuanya itu Ayub tidak berbuat dosa dengan bibirnya.”
b. Yesus contoh yang paling sempurna pribadi yang tidak oportunis.

5. APA KATA ALKITAB TENTANG OPPORTUNIS ?
(Mat 5:37) Jika ya katakan ya, jika tidak katakan tidak, apa yang lebih daripada itu berasal dari si jahat.
(1 Kor 10:24, 33) Jangan hanya mencari keuntungan diri sendiri, tetapi untuk kepentingan orang banyak.

PENUTUP
Hati-hati mereka seperti musang berbulu ayam yang berpura-pura berbuat baik, tapi ada motif tertentu yang tersembunyi di balik kebaikannya itu.
#METSIANGSAHABAT
Semangat penuh harapanšŸ”„

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...