YANG ALLAH AJARKAN KEPADA MUSA DALAM MEMIMPIN
(Bilangan 11)
“Seni delegasi (penyerahan/ pelimpahan wewenang) adalah salah satu keterampilan utama yang harus dikuasai oleh setiap pemimpin”
Dalam Bilangan pasal 11 ada kisah tentang pengangkatan 70 orang tua-tua. Beberapa pelajaran penting di sini adalah sbb.
1. ( ay 14 ) Sehebat-hebat Musa ia tetap tidak mampu menangani segala hal. Kita tidak diciptakan Tuhan sebagai 'single fighter' melainkan untuk bekerja dan melayani bersama team.
2. ( ay 24-25 ) Tuhan mengambil sebagian Roh yang memenuhi Musa kepada 70 orang yang dipilih oleh Musa. Artinya ada orang-orang di sekitar kita yang juga diberi Tuhan kemampuan yang luar biasa oleh Roh Kudus.
3. ( ay 26-27 ) Adanya dua orang yang 'di luar jalur' yaitu Eldad dan Medad, ternyata juga memperoleh kemampuan itu. Musa mengakui kemampuan mereka dan tidak merasa tersaingi. Jadi kita harus bersyukur jika ada orang lain yang mampu bahkan lebih baik dari kita. Kita tidak boleh takut tersaingi tapi justru dapat merangkul mereka untuk bekerja dan melayani bersama.
“Sumber otoritas pemimpin adalah “persetujuan dari yang diperintah”, pemimpin bukan penguasa tetapi pelayan, pemimpin tidak punya hak, kecuali hak yang didelegasikan kepadanya oleh mereka yang dipimpin untuk tujuan tertentu.”
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapanš„
Tidak ada komentar:
Posting Komentar