Rabu, 26 Januari 2022

Mata Tuhan melihat

MATA TUHAN MELIHAT

(2 Tawarikh 16:9)” Karena mata TUHAN menjelajah seluruh bumi untuk melimpahkan kekuatan-Nya kepada mereka yang bersungguh hati terhadap Dia. Dalam hal ini engkau telah berlaku bodoh, oleh sebab itu mulai sekarang ini engkau akan mengalami peperangan."

PENDAHULUAN
Melihat dan dilihat adalah dua sisi yang sangat diperlukan oleh manusia siapapun juga. Apa artinya kita dapat melihat tetapi kita tidak dapat dilihat, kita akan kesepian ! Melihat dan dilihat sangat penting sebab membuat kita dapat berkomunikasi,curhat, hidup bersama, dsb.

YANG DILIHAT TUHAN
1. DOSA KITA
(Kej 3:9) Allah melihat Adam di Taman Eden
(Luk 19:5) Allah melihat Zakheus di bawah pohon Ara

2. KESEDIHAN KITA
(Kej 21:17-18) Allah melihat Hagar ketika dia menangis sebab tidak ada air. (1 Raja 19:5) Alah melihat Elia dibawah pohon Ara yang sedang minta mati

3. SAKIT KITA
(2 Raja 20:5,6) Allah melihat Raja Hizkia sedang sakit dan menambah umurnya. (Luk 8:43-48) Allah melihat wanita yg mengalami sakit pendarahan dan menjamahnya-sembuh

4. DOA-DOA KITA
(2 Tawa 7:15)”Sekarang mata-Ku terbuka dan telinga-Ku menaruh perhatian kepada doa dari tempat ini.”
(1 Sam 1:15-17) Allah melihat Hana sedang berdoa minta anak. (Kisah 12:5) Allah melihat jemaat berdoa bagi pembebasan Petrus.

5. PENGORBANAN DAN PELAYANAN KITA
(Mark 12:42-43) dua peser yang dipersembahkan janda miskin sangat diperhatikan Yesus.

PENUTUP
Untuk itu tidak perlu kita sedih dan kuatir dengan hidup ini, sebab ada mata dari Sorga yang terus memperhatikan dan peduli kepada kita.
(1 Yoh 3:2) Puncaknya kita akan melihat Yesus seperti kita dilihatNya, Puji Tuhan, ini berarti di dalam kesempurnaan.
Kerinduan dan doaku, jadikan mataku seperti mata Tuhan memandang.
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapanšŸ”„

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...