Selasa, 28 Desember 2021

pikul salib

pikul salib identik dengan kerelaan untuk seirama dengan kehendak Allah

I Korintus 1:18 
“Sebab pemberitaan tentang salib memang adalah kebodohan bagi mereka yang akan binasa, tetapi bagi kita yang diselamatkan pemberitaan itu adalah kekuatan Allah.”

❇️ Dunia memang tidak mengerti akan konsep salib ini karena mengukur penebusan hanya dari sisi kemampuan diri sendiri untuk menolong yang lemah lalu mengesampingkan pengorbanan, penderitaan, kematian bahkan tidak percaya akan kebangkitan Yesus.

Yohanes 5:24 
Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa mendengar perkataan-Ku dan percaya kepada Dia yang mengutus Aku, ia mempunyai hidup yang kekal dan tidak turut dihukum, sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup.

❇️ Percaya saja kepada Tuhan Yesus yang sudah membuktikan cinta-Nya kepada kita, jangan percaya kata dunia sebab memang dari awal sudah menentang kebenaran ini.

❇️ Berita tentang salib tidak hanya mencakup hikmat dan kebenaran, tetapi juga kuasa Allah yang dinyatakan untuk menyelamatkan, menyembuhkan, mengusir setan-setan, dan membebaskan dari kuasa dosa.

❇️ Karena itu sudah tepat kita percaya kepada Tuhan Yesus, didalamnya kita berhak menikmati segala fasilitas sebagai orang yang telah dimerdekakan.

Lukas 14:27
Barangsiapa tidak memikul salibnya dan mengikut Aku, ia tidak dapat menjadi murid-Ku.

❇️ Pikul salib disini bukanlah secara hurufiah tetapi suatu tindakan untuk mengekspresikan cinta kepada Tuhan dan ini harus lahir dari hati yang tulus .

Galatia 5:24
“Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan  keinginannya“.

❇️ Pikul salib artinya menyalibkan semua yang berbau daging, sikap kompromi dengan dosa.

👉 Jika kita melakukannya setiap hari maka percayalah kedamaian sejati menjadi milik bagian kita.

Tetap semangat. JBU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...