Kamis, 12 Agustus 2021

(1 Korintus 1:28)
“dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti, dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti,”
PENDAHULUAN
Apa yang tidak berarti, berguna, yang sepele, jelek, yang tak bernilah, sederhana, murah; kalau diserahkan kepada Tuhan (ada di dalam Tangan Tuhan) akan menjadi berarti, berguna, indah bahkan jadi luar biasa. Bagaikan tanah liat di tangan penjunan.
Yang tidak terpandang, Yang hina bagi dunia, Apa yang tidak berarti bagi dunia bandingkan (bandingkan dg ay 26-27), Untuk ukuran kebanyakan orang dianggap tidak bijak, Tidak berpengaruh.
Tujuan ayat2 ini (ay 29) agar kita tidak sombong, Tuhan tidak mencari keuntungan khusus dalam melaksanakan tujuan-Nya dengan memanggil kita. Kalau kita mau bermegah, bermegahlah di dalam Tuhan, karena kita tidak bisa apa-apa tanpa Tuhan.
ARTI “HIDUP YANG BERARTI”
Artinya: Mengandung maksud, berfaedah, berguna, hidup yang berarti, jadi berkat, jadi kesaksian hidup
1. TONGKAT MUSA
(Keluaran 4:2) Tongkat Musa, tongkat sesuatu yang kecil, sepertinya tak berarti; Saat itu perasaan Musa takut, kuatir, merasa tak mampu.
Tongkat =potensi= kemampuan. Potensi yg biasa jadi luar biasa jika di-Tangan Tuhan.
2. MINYAK SEDIKIT
(2Raja 4:2) minyak sedikit yang tak berarti dibandingkan dg hutang-hutangnya (beban hidup= kuk). Minyak=penghasilan= pendapatan meskipun kecil jika diserahkan kepada Tuhan sanggup mencukupi kebutuhan keluarga bahkan masa depan anak-cucu kita
3. ROTI DAN IKAN SEDIKIT
(Yohanes 6:9) Hanya dengan 5 roti dan 2 ikan ribuan orang dapat makan. Yesus berkata: “…beri mereka makan…” Roti = makan-minum= kesehatan-kekuatan fisik meskipun pas-pasan jika diberkati Tuhan semua dapat makan bahkan sisa.
AGAR DAPAT JADI BERARTI
1. Diserahkan kepada Tuhan,(1 Petrus 5:7) Jangan sok mampu= sombong. Jangan minder; Belajar hidup bergantung kpd Tuhan. (1 Kor 1:29)
2. Yakin bahwa Dia sanggup mengubahnya. Jangan membatasi Tuhan.(Lukas 1:37)
3. Belajar taat= takut akan Tuhan; taat di rumah, di jalan, dimana saja kita berada; Taat bukan sebab dilihat; Ketaatan tidak melihat keadaan (Filipi 2:8).
Ketaatan: berarti dengan setia melakukan panggilan Allah sekalipun anda tidak dapat melihat buah atau hasilnya.
4. Jangan suka menyepelekan hal-hal kecil, jangan anggap enteng hal-hal kecil, sebab semua yang besar harus mulai dari yang kecil. Sebab di dalam hal-hal yang kecil Allah hadir dan bekerja. (Matius 25:34-36)

Se 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kemana Ku Cari Pertolongan?

Kemana Ku Cari Pertolongan? Ibrani 11:1   Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak ...